Contoh Sumber Karbohidrat Kompleks yang Baik Untuk Tubuh

serat adalah karbohidrat kompleks

Karbohidrat kompleks merupakan jenis karbohidrat yang lebih sehat, bergizi, dan memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh. Seperti yang kita ketahui, karbohidrat terbagi menjadi dua yaitu sederhana dan kompleks. Karbohidrat sederhana terdiri atas gula dasar yang mudah proses pencernaannya.

Misalnya yaitu terdapat buah dan sayuran yang bisa dikonsumsi sehari-hari. Ada juga karbohidrat sederhana yang tidak baik untuk sehari-hari, misalnya roti, puding, permen, dan sebagainya. Sementara itu, pada jenis kompleks memiliki susunan kimia yang lebih rumit dan memerlukan waktu lebih lama untuk tercerna.

Contoh Sumber Karbohidrat Kompleks

Pada dasarnya kedua karbohidrat tersebut memiliki fungsi yang baik untuk tubuh. Misalnya yaitu sebagai sumber energi, melawan penyakit, mengendalikan berat badan, hingga mengatasi rasa lelah. Perbedaan jenis sederhana dan kompleks, umumnya kompleks memiliki lebih banyak serat, vitamin, dan juga mineral.

Karbohidrat ini juga lebih lama tercerna sehingga bisa memberikan rasa kenyang lebih lama. Jenis kompleks ini terbagi menjadi dua jenis yaitu pati dan serat. Pati banyak terkandung dalam nasi, sereal, gandum utuh, kentang, dan kacang polong.

Sementara itu, serat adalah karbohidrat kompleks yang terkandung dalam sayur, buah, biji-bijian, dan sebagainya. Serat sangat penting untuk mengontrol kadar kolesterol dan melancarkan sistem pencernaan. Terdapat banyak sekali makanan yang mengandung karbohidrat ini, berikut beberapa contohnya:

1. Pisang

Buah pisang mengandung karbohidrat, serat, kalium, mangan, magnesium, B6, dan vitamin C yang baik untuk tubuh. Selain itu, pisang juga mengandung potasium yang baik untuk menurunkan tekanan darah dan jantung. Umumnya buah ini memiliki indeks glikemik yang rendah hingga sedang.

2. Bit

Sayuran akar manis berwarna ungu ini mengandung karbohidrat, kalium, kalsium, vitamin A, C, dan juga folat. Kandungan vitamin C-nya yang tinggi baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Bit juga tidak mengandung kolesterol serta memiliki lemak yang sedikit.

3. Kacang Merah

Kacang merah dengan kandungan serat adalah karbohidrat kompleks yang mampu mencukupi asupan protein dan serat bagi tubuh. Serat tersebut mampu meningkatkan kesehatan pencernaan, memberikan rasa kenyang serta menstabilkan gula darah. Biji-bijian satu ini juga sangat rendah kalori.

4. Nasi Merah

Nasi merah sebenarnya memberikan kalori dan karbohidrat yang mirip dengan nasi putih. Namun nasi merah memiliki serat dan protein 3 kali lebih banyak. Akibatnya pun perut akan terasa kenyang lama dan berat badan akan terjaga.

5. Gandum

Gandum termasuk biji-bijian yang mengandung karbohidrat, protein, dan juga serat. Ada pula kandungan prebiotik yang mampu meningkatkan jumlah bakteri baik di usus. Penelitian juga telah menunjukkan bahwa rutin mengonsumsi gandum bisa bermanfaat untuk jantung.

Itulah beberapa contoh sumber karbohidrat kompleks yang bisa Anda konsumsi. Selain contoh di atas tentunya masih banyak lagi makanan yang mengandung karbohidrat ini.

You May Also Like

About the Author: admin